Rabu, 30 April 2008

All English Final

Tahun ini liga Inggris semakin menunjukkan sebagai liga paling ketat dan elit didunia dengan menghadirkan final sesama inggris dipentas liga champion . Saya sendiri sudah lupa kapan terakhir kali nonton gelaran pertandingan liga champion. Karena waktu tayang yang tidak sesuai dengan siklus waktu di Indonesia , jadinya saya lebih sering menyaksikan liga Indonesia . Namun begitu saya selalu berusaha mengikuti pernik sepakbola dunia dengan berbagai cara.

Kembali ke liga champion eropa , saat ini Manchester United sudah “ menunggu “ di Moskow calon lawan mereka di final . Akankah partai final berupa merah total atau merah biru …?

Partai semifinal lain nanti malam baru akan berlangsung di Stamford Bridge , London , mementaskan antara tuan rumah Chelsea dan tamunya Liverpool . Pertandingan ini penuh emosi dan ambisi kedua kubu.

Chelsea berambisi memutus matai rantai kalah disemifinal liga champion selama ini , sekaligus menuntaskan emosi karena ternyata Liverpool - lah yang paling sering menjegal mereka .

Sementara Liverpool berambisi menjadi yang terbaik dari inggris dikancah liga champion setelah lima kali jawara dan juga tahun ini inilah satu satunya harapan trophi Rafa & pasukannya .

Rafa akan menerapkan serangan dahsyat dengan stok bomber yang bagus serta lebih fresh karena tidak diturunkan di primiership , sementara lapangan tengah the blues dominan dengan bercokolnya Ballack , Lampard , Eissien . Melihat perjalanan ke semifinal , dan kondisi team terakhir rasanya final akan menjadi merah total

Lebih baik siapkan tiket ke Moskow segera , karena mau merah total atau biru merah tetap menarik ditonton

Jangan sampai kehabisan tiket..

3 komentar:

  1. siapkan kacang goreng dan pinasgitelnya.
    selamat menonton .....
    wass

    BalasHapus
  2. Terimakasih Pak Indro, memang kalau nggak ada camilannya perut senep..maklum harusnya terlelap ..malah begadang ...

    wassalam

    BalasHapus
  3. Catatan Tambahan :

    Akhirnya Moskow akan menjadi ajang adu gensi merah - biru ( sesuai betul dengan warna bendera negara tsb )

    Berjuang mati - matian jelas , karena dua kubu berpeluang mencetak double winner.

    Kontes premiership terakhir Setan Merah kalah dari the Blues ..tapi jangan dijadikan patokan..

    Sir Alex telah membuktikan keluar dari tekanan , dan biasanya ajang ini emoh terhadap juara baru...

    BalasHapus